Apa itu Larutan Asam dan Basa? Larutan Asam yaitu larutan yang memiliki Ph kurang dari 7 , berasa masam, dan mengandung H+ jika dilarutkan dalam air .Sedangkan larutan basa yaitu larutan yang memiliki PH lebih dari 7, berasa pahit, dan mengandung OH- jika dilarutkan dalam air. Bagaimana cara membedakan dan mengujinya ? Yuk cek simulasi di bawah ini!.
Simulasi 1 : Pendahuluan
Alat :
- Satu liter air
- Asam kuat (HA)
- Asam lemah (HA)
- Basa kuat (MOH)
- Basa lemah (B)
- pH meter
- Lakmus
- Batere, Lampu, dan Anoda Katoda
Langkah Simulasi
1. Mengetahui PH larutan Asam-Basa dalam air
Dalam ilustrasi diatas, tentukan ph larutan asam kuat, asam lemah, basa kuat, basa lemah di dalam air. Uji dengan ph meter, lakmus, dan rangkaian listrik. Catat hasil percobaan kalian dalam tabel di bawah ini.
Larutan | pH (pH meter) | Warna (Lakmus) | pH (Lakmus) | Nyala Lampu |
Asam Kuat (HA) + Air | ||||
Asam Lemah (HA) + Air | ||||
Basa kuat (MOH) + Air | ||||
Basa lemah (B) + Air |
Analisis 1
- Lampu akan menyala terang pada larutan ..…. , sedangkan menyala redup pada larutan ….
- Semakin asam suatu Larutan maka PH akan semakin …….. tetapi sifat asamnya semakin …….., sedangkan semakin basa suatu larutan maka PH akan semakin…. dan sifat basanya semakin …….
- Jadi semakin biru kertas yang didapat maka larutan bersifat semakin …… , dan jika semakin merah kertas yang di dapat maka larutan tersebut semakin bersifat …….
Simulasi 2: Solusi Larutan Asam dan Basa
Alat:
- Larutan Asam
- Larutan Basa
- Air
- Inisial konsentrasi
- Alat kontrol kadar asam dan basa
Langkah Simulasi
2. Pengaruh Konsentrasi Terhadap Kuat dan Lemahnya larutan Asam.
Tentukan PH larutan asam di dalam air jika konsentrasinya diubah-ubah dan kekuatan pengikat asamnya Lemah . Catat serta amatilah percobaan di atas dalam tabel di bawah ini .
Konsentrasi (M) | Kekuatan Asam | pH (pH meter) | Warna (Lakmus) | pH (Lakmus) | Nyala Lampu |
0,003 | Lemah | ||||
0,01 | Lemah | ||||
0,1 | Lemah | ||||
1 | Lemah |
Analisis 2:
Semakin besar konsentrasi dan kekuatan pengikat asamnya lemah maka PH semakin ……. dan sifat asamnya semakin …… .
3. Pengaruh Konsentrasi Terhadap Kuat dan Lemahnya larutan Asam.
Tentukan PH larutan asam di dalam air jika konsentrasinya diubah-ubah dan kekuatan pengikat asamnya Kuat . Catat serta amatilah percobaan di atas dalam tabel di bawah ini .
Konsentrasi (M) | Kekuatan Asam | pH (pH meter) | Warna Lakmus | pH (Lakmus) | Nyala Lampu |
0,006 | Kuat | ||||
0,07 | Kuat | ||||
0,9 | Kuat | ||||
1 | Kuat |
Analisis 3
Semakin besar konsentrasi dan kekuatan pengikat asamnya kuat maka PH semakin …… dan sifat asamnya semakin ……. dan nyala lampu semakin ……..
Pengaruh Konsentrasi Terhadap Kuat dan Lemahnya larutan Basa
Tentukan pH larutan basa di dalam air jika konsentrasinya diubah-ubah dan kekuatan pengikat basanya Lemah . Catat serta amatilah percobaan di atas dalam tabel di bawah ini .
Konsentrasi (M) | Kekuatan Asam | pH (pH meter) | Warna (Lakmus) | pH (Lakmus) | Nyala Lampu |
0,001 | Kuat | ||||
0,04 | Kuat | ||||
0,3 | Kuat | ||||
1 | Kuat |
Analisis 4
Semakin besar konsentrasi dan kekuatan pengikat basanya lemah maka PH semakin ……. dan sifat basanya semakin ……… .
Quiz
- Apa yang akan terjadi pada lampu jika konsentrasi larutan asam ditambah ?
- Jika pada pH meter menunjukkan angka 1 , larutan ini merupakan asam lemah atau
asam kuat ? - Jika pada kertas pH menunjukkan warna orange muda , maka larutan bersifat ?
- Apa yang akan terjadi jika anoda dan katoda di masukkan dalam larutan yang
mengadung air dan HCL? - Jika dalam air mengandung ion H+ maka larutan tersebut bersifat apa?
- Nilai ulangan dan nilai rapor selalu di atas KKM - September 12, 2024
- Part 4 : Judging vs Perceiving (IST) - January 23, 2024
- Part 4 : Judging vs Perceiving (ISF) - January 23, 2024